DiveBot, Robot RC dengan Kemampuan Mirip Kapal Selam



DiveBot
Baru-baru ini F5 Robotics telah mengungkapkan robot RC (Remote Control) yang memiliki kemampuan menyelam layaknya sebuah kapal selam dengan nama DiveBot. Robot RC DiveBot ini diklaim sebagai robot pertama yang siap digunakan di bawah air. DiveBot dijual dengan harga USD $1300 atau sekitar Rp 12,5 jutaan.
Proyek DiveBot ini didanai oleh situs crowd-funding mirip Kicktsarter, yakni Indigogo. Pengguna dapat menyumbang dana pada sebuat proyek yang menurutnya menarik dan pengguna akan mendapat akses pertama ketika produk tersebut meluncur.
Robot DiveBot ini termasuk kategori ROV (Remotely Operated Vehicle) yang memiliki kemampuan layaknya kapal selam. Pengguna dapat menyelam ke dalam laut dengan menggunakan robot DiveBot ini. Beberapa orang menyebut DiveBot sebagai submarine RC.
Robot DiveBot ini akan tersedia dalam beberapa peket atau kit yang berbeda-beda sesuai kebutuhan pengguna. Tak hanya itu, pengguna juga dapat memilih platformDIY (Do-it-Yourself) untuk membangun sendiri DiveBot sesuai keinginan dan kebutuhan pengguna.
Terdapat juga robot DiveBot versi standar yang dilengkapi dengan kamera definisi tinggi yang dilengkapi dengan kontrol dan konektor video-out, sehingga dapat dihubungkan dengan layar milik pengguna. Harga kit DIY dibandrol dengan harga antara USD $600 hingga $700. Sedangkan versi standar dibandrol dengan harga USD $1200-$1300.
Seperti yang dilansir dari Slashgear (11/03/2013), robot RC DiveBot juga tersedia dalam paket deluxe atau paket tertinggi dan termahal dari robot kapal selam ini. Varian deluxe ini mengusung berbagai kelebihan seperti hadirnya layar LCD berukuran 7 inci dan mendukung upgrade untuk penyelaman hingga 500 kaki dan pencahayaan AUX.

Wah, Asteroid Ini Diberi Nama Wikipedia!


Wikipedia miliki jutaan tulisan. Termasuk tulisan yang mengupas luar angkasa. Bilamana nama ‘Wikipedia’ kini ada di angkasa sana? Ya, sebuah asteroid diberi nama baru yang bernama Wikipedia.
The Committee for Small Body Nomenclature memberi nama baru sebuahasteroid yang sebelumnya berlabel 274301 dengan nama Wikipedia. Para astronom di Audrushivka Asronomical Observatory di Ukraina pertama kali melihat asteroid ini pada bulan Agustus 2008.
Observatorie di Caussols-ODAS di France dan Mt. Lemmon Survey sertaSteward Observatory di Arizona juga mengamati asteroid tersebut. Komite alhasil menjatuhkan nama resmi ini pada 27 Januari lalu sesuai saran dari anggota Yayasan Wikimedia di Ukraina.
Asteroid ini miliki beberapa fakta ilmiah seperti miliki diameter hingga satu kilometer dan mengelilingi matahari tiap 3,68 tahun Bumi. ‘Wikipedia’ juga tak akan menabrak Bumi sehingga masyarakat tak perlu risau untuk itu.
Para astronom di seluruh dunia khususnya NASA terus memindai langit tiap malam. Mereka mencari dan mencari asteroid atau benda angkasa lainnya yang miliki kedekatan dengan Bumi.
Jika memang benda-benda tersebut miliki resiko tabrakan dengan planet ini, NASA dan pihak terkait pasti telah waspada. Yang terbaru adalah asteroid dengan label ‘2012 DA14’ yang bertitik lokasi hanya 17.200 mil dari Bumi.
Sumber: sidomi.com

Speaker Wireless Dengan Bluetooth dan WiFi Sekaligus Parrot Zikmu Solo


Untuk Anda yang bingung mau membeli speaker wireless dengan WiFi atau Bluetooth terbaru paling bagus. jangan khawatir, karena kini ada Parrot Zikmu Solo yang merupakan sebuah wireless speaker yang menawarkan kedua jenis koneksi (WiFi dan Bluetooth) sehingga kita bisa lebih fleksibel untuk memilih jenis koneksi yang kita inginkan.

Spesifikasi lengkap Parrot Zikmu Solo diantaranya adalah NFC untuk memudahkan pairing antara speaker dengan gadget. Jika tidak ada jaringan WiFi, Speaker ini masih bisa digunakan dengan adanya port Ethernet untuk memainkan musik yang berasal dari jaringan komputer di rumah anda.
parot zikmu solo
Selain itu, parrot juga menyediakan aplikasi untuk iOS dan Android untuk mengatur dan mengontrol speaker ini langsung dari Smartphone atau tablet Anda.
Spesifikasi dan fitur Parrot Zikmu Solo
– Side Panel:
2 x 20W side HARP (High Aspect Ratio Panel) Driver : 350Hz-20KHz
– Center Speaker:
1 x 20W central BMR (Balanced Modal Radiator) Driver : 350Hz-20KHz
– Woofer:
1 x 40W 6″ neodymium | Woofer : 50Hz-350Hz
– Audio Pwer: 100 W RMS Output
Harga Parrot Zikmu Solo dijual dengan harga  US$ 999 (hampir Rp. 10 juta)

Sumber: iberita.com

Harga Flashdisk Awet Berkapasitas Besar Terbaru, Corsair Voyager GT Turbo


Harga Corsair Voyager GT Turbo (Liliputing) yang merupakan flash disk baru terbaik akhirnya bisa diketahui. Corsair menawarkan flash disk terbaru dengan nama Corsair Voyager GT Turbo.  Corsair mengklaim Liliputing adalah USB flash disk dengan kecepatan tertinggi di dunia.

corsair voyager
Pihak Corsair mengatakan bahwa Flash disk andalannya ini mampu melakukan pembacaan data hingga 260 MB/s dan menulis data sampai 235 MB/s. kecepatannya bahkan diatas rata-rata HDD ataupun SSD yang ada saat ini.
Corsair Liliputing akan tersedia dalam kapasitas  32GB yang dijual seharga 50 USD, 64 GB seharga 90 USD dan yang terakhir adalah 128 USD seharga 180 USD.

Sumber: iberita.com

Berita Robot Paling Canggih Terbaru, iRobot Roomba 790


Info berita robot pembersih debu paling canggih ini kabarnya melanjutkan kesuksesan robot pembersih iRobot Roomba seri 700, Departemen Robotik Massachusetts Institute of Technologhy menghadirkan iRobot Roomba seri 790 yang dibekali dengan alat kendali jarak jauh.

Robot pembersih lantai terbaru dari iRobot ini masih dilengkapi dengan sebuah touchpad control, sistem untuk menjadwalkan pembersihan, dan daya tahan baterai yang lebih lama dari seri 500.
irobot rommba
Kelebihan iRobot Roomba 790 dari seri robot pembersih sebelumnya adalah adanya fitur pengendali jarak jauh nirkabel yang memungkinkan pengguna untuk mengontrol iRobot Roomba 790 dari jarak yang cukup jauh untuk membersihkan di tempat tertentu.
Robot yang bisa digunakan untuk meringankan pekerjaan para ibu rumah tangga ini telah tersedia dipasaran dan dijual dengan harga US$699. Tinggal pilih, mau terus menggaji pembantu, atau membeli robot pembersih???

Sumber: iberita.com

Kirim Uang dari BlackBerry Messenger, Seberapa Aman?


Associated Press
Aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) Money telah hadir di Indonesia pada Selasa (26/2/2013). Aplikasi transaksi perbankan secara digital khusus untuk ponsel BlackBerry ini, diklaim memberi jaminan keamanan.

Melalui aplikasi ini, pengguna dapat mengakses rekening bank dari ponsel BlackBerry, lalu mengirim uang atau melakukan pembayaran ke kontak BBM teman yang juga telah memiliki akun BBM Money. Aplikasi ini dikembangkan oleh Agit Monitise Indonesia, kemudian diterbitkan dan dikelola oleh Permata Bank.

Di dunia, BBM Money di Indonesia merupakan proyek percontohan komersial pertama di mana BlackBerry Messenger dimanfaatkan sebagai alat pembayaran digital. Layanan ini dilindungi oleh langkah-langkah keamanan standar termasuk kode akses, enkripsi, pemantauan dan batas seperti ketentuan Bank Indonesia.

Pengguna diharuskan melakukan registrasi dengan mengisi nama, nomor telepon seluler, serta identitas lain saat ingin membuat akun BBM Money. Direktur Agit Monitise Indonesia, Calvin Lim mengatakan, setiap transaksi di BBM Money harus memasukkan passcode sebagai kode keamanan.

Setelah itu, akun BBM Money itu diisi uang dengan cara melakukan transfer melalui salah satu mesin ATM. Saat ini BBM Money melayani pengiriman uang, mengisi ulang pulsa hingga, transfer antarbank. Pengguna juga bisa mengecek sejarah transaksi dalam BBM Money.

Transaksi di BBM Money hanya bisa dilakukan jika pengguna menggunakan jaringan internet dari operator seluler yang dipakai. Aplikasi ini tak mengizinkan transaksi yang memakai jaringan WiFi. "Unsur keamanan di WiFi tidak terlalu ketat. Jadi, untuk menjalankan transaksi tidak bisa pakai WiFi," jelas Calvin dalam jumpa pers di Jakarta.

Jika ponsel BlackBerry hilang, aplikasi BBM Money memang masih bisa dijalankan. Namun, pihak pencuri tak akan bisa melakukan transaksi karena tidak mengetahui nomor passcode yang telah ditetapkan pihak pertama. Analoginya seperti kartu ATM yang hilang, pemilik rekening dimungkinkan memblokir akun BBM Money dengan cara menghubungi pihak Permata Bank.

Selain nasabah Permata Bank, aplikasi BBM Money juga bisa digunakan oleh nasabah bank lain yang ada di Indonesia, selama mereka memiliki perangkat BlackBerry dan memiliki akun BBM Money. Setiap bank diberikan kode untuk mempermudah proses transaksi. Permata Bank sendiri dikenali dengan kode 013 di aplikasi BBM Money.

Tentu saja, ada perlakuan yang berbeda antara nasabah Permata Bank dan nasabah dari bank lain.

Direktur Retail Banking Permata Bank, Lauren Sulistiawati menjelaskan, nasabah Permata Bank tidak dikenakan biaya tambahan saat melakukan transaksi di BBM Money. Sementara nasabah bank lain dikenakan biaya tambahan Rp 5.000 saat bertransaksi di BBM Money.

Maksimal transaksi dari BBM Money dibatasi Rp 5 juta untuk sekali transaksi. Dalam jangka waktu sebulan, maksimal transaksinya adalah Rp 20 juta.

Terus dikembangkan

Aplikasi BBM Money yang kini masih dalam tahap pertama, akan terus dikembangkan untuk menambah fitur. Agar bisa menjalankan BBM Money, ponsel Anda harus memenuhi spesifikasi minimal bersistem operasi BlackBerry OS 5 dan BBM versi 6.

Pada pengembangan tahap kedua, Pihak Agit Monitise berencana memperluas layanan BBM Money agar bisa digunakan untuk membayar tagihan listrik, air, kartu seluler pascabayar, sampai kartu kredit.

Di tahap ketiga, pengembangan diperluas lagi dengan menggandeng sejumlah merchant. BBM Money juga sedang dipelajari untuk dihadirkan di sistem operasi BlackBerry 10.
Editor: Reza Wahyudi
Penulis: Aditya Panji

Sumber: tekno.kompas.com


Tamagotchi L.I.F.E Kini Tersedia Di Google Play



Masih ingatkah Anda dengan hewan peliharaan virtual buatan perusahaan Jepang Bandai yang bernama Tamagotchi? Ya, siapa yang tak mengenal Tamagotchi. Pasalnya Tamagochi adalah sebuah permainan hewan peliharaan berupa perangkat digital virtual yang banyak digunakan sebelumnya dan kini telah menjadi salah satu kenangan masa kecil dari banyak orang di seluruh dunia.
Setelah diperkenalkan 16 tahun yang lalu dan sempat menghilang akhir-akhir ini, permainan hewan peliharaan virtual tersebut dikabarkan kini telah hadir kembali namun dengan platform dan tampilan yang berbeda. Permainan yang dibernama Tamagotchi L.I.F.E ini tetap dirilis oleh Bandai Namco yang khusus diperuntukkan bagi pengguna perangkat Android dan kini telah tersedia secara gratis di Google Play.
Berbeda dengan keberadaan Tamagotchi terdahuu, Tamagotchi L.I.F.E for Android ini dibekali oleh keberadaan tekstur warna yang lebih baik dan resolusi tampilan yang lebih baik. Selain itu, permainan ini juga telah dilengkapi dengan fitur banyak karakter dan keberadaan tempat untuk menyimpan koleksi Tamagochi yang Anda miliki.
Tamagotchi L.I.F.E ini dapat didownload secara cuma-cuma khususnya oleh pengguna perangkat Android. Namun berhubung aplikasi game ini hanya tersedia untuk pengguna di negara Amerika Serikat dan Kanada saja, maka bagi pengguna di luar kedua negara tersebut tampaknya perlu menggunakan software proxy untuk dapat men-download-nya melalui Google Play.
Untuk men-download Tamagotchi L.I.F.E dapat dilakukan di sini.
http://www.beritateknologi.com
Sumber: 

Epson: Orang Indonesia Doyan "Infus"



 
Printer Epson L Series.
BANDUNG, KOMPAS.com - Printer inkjet dengan sistem tinta ink tank atau "tinta infus" berkapasitas besar pertama kali diperkenalkan Epson di Indonesia melalui produk L100 dan L200. Kedua printer itu memang didesain khusus untuk pasar Indonesia.

"Soalnya, di sini solusi ink tank atau yang biasa disebut sebagai tinta infus sangat mewabah di mana-mana," ujar Deputy Country Manager PT Epson Indonesia M. Husni Nurdin menerangkan alasannya.

Masyarakat Indonesia, menurut dia, membutuhkan solusi printing dengan cost per page yang murah. Dia menganalogikan hal ini dengan populernya layanan instant messaging BlackBerry Messenger di Tanah Air.

"Orang Indonesia bersedia membayar mahal, asalkan dapat operation cost alias biaya pakai murah atau gratis. Itu sah-sah saja karena masyarakat di negara maju pun begitu," ungkap Husni.

Dia memperkirakan, 70-80 persen market printer inkjet di Indonesia menginginkan tinta jeniscontinuous supply atau infus.

Ongkos Cetak Murah
Dibandingkan printer inkjet konvensional dengan sistem cartridge, seri printer ink tank Epson diklaim memiliki kelebihan besar dalam hal ongkos cetak per halaman yang murah.

Hal ini, antara lain, disebabkan oleh kapasitas botol tinta yang besar dibandingkan isi cartridge(mencapai 70 ml per botol) sehingga printer disebut bisa mencetak lebih banyak halaman sebelum harus diisi ulang. Ongkos cetak pun kemudian bisa ditekan.

"Seperti printer ink tank seri M100 dan M200, misalnya, ongkos cetak per halaman cuma Rp 35, jauh lebih rendah dibandingkan printer laser yang memakai toner third party sekalipun," ujar Husni.

Meski demikian, Husni mengaku printer ink tank ini tak mengancam kelangsungan seri produk printer laser dari Epson dikarenakan preferensi masing-masing pengguna yang berbeda.

"Epson sendiri kini telah memiliki 11 tipe printer ink tank. Karena itu kami berani mengklaim diri sebagai rajanya ink tank," tandasnya.

Editor: Wicaksono Surya Hidayat
Penulis: Oik Yusuf

Sumber: tekno.kompas.com

Samsung Galaxy Note 8 Pesaing iPad Mini Apple Resmi Diperkenalkan

Tablet seri Galaxy Note terbaru akhirnya secara resmi diperkenalkan oleh Samsung pada ajang Mobile World Congress (MWC) 2013. Tablet bernama Galaxy Note 8 tersebut pun menawarkan opsi alternatif selain iPad Mini milik Apple yang menawarkan layar berukuran 7.9 inci.

Tablet ini menggunakan layar berukuran 8 inci serta prosesor quad core. Pihak Samsung masih belum mengumumkan seri prosesor apa yang mereka gunakan, tapi kemungkinan besar adalah Samsung Exynos quad core Cortex A9. Layar 8 inci tablet ini menawarkan resolusi 1280 x 800 piksel. Resolusi layar ini hampir sama dengan yang ditemukan pada Galaxy Note 10.1. Namun, karena tablet ini mempunyai ukuran yang lebih kecil, maka gambar di tablet ini pun menjadi lebih tajam.
Sistem operasi yang digunakan adalah OS Android Jelly Bean 4.1.2 dengan RAM berkapasitas 2GB. Tablet ini pun ditawarkan dengan dua pilihan versi, yakni WiFi Only atau WiFi/HSPA+. Pada bagian baterai, tablet Android ini dilengkapi dengan baterai berkapasitas 4600 mAh.
(Via Ubergizmo)

Sumber: beritateknologi.com

Rambah iOS, Agate Rangkul "Anak" Electronic ArtsRambah iOS, Agate Rangkul "Anak" Electronic Arts


KOMPAS/DIDIT PUTRA ERLANGGA RAHARDJO Pegawai Agate Studio memperbarui konten permainan Shopping Paradise yang mereka kembangkan dan berbasis jejaring sosial Facebook, Sabtu (19/11). Permainan yang bekerja sama dengan pemasang iklan, yakni situs belanja, ini bisa dimainkan secara gratis dan menjadi skema kerja sama efektif untuk promosi video game.
Pengembang game asal Kota Bandung, Agate Studio, menjalin kerja sama dengan penerbit Chilingo untuk membidik pasar game mobile platform (Apple) iOS. Mereka bahkan sudah menyiapkan game yang masih dirahasiakan detailnya sebagai karya pertama untuk dirilis Chilingo.

Menurut Humas Agate Studio, Bima Ratio, ajakan kerjasama itu sebetulnya sudah dilontarkan sejak akhir tahun 2012 dan akhirnya ditanggapi pada bulan Januari 2013. Kesepakatan antara dua entitas ini berlangsung melalui internet.

Chilingo sendiri dikenal sebagai penerbit beberapa game yang terbilang laris di App Store, semisal Cut the Rope, Angry Birds, maupun Pixel People. Mereka tercatat sebagai anak perusahaan dari game publisher terkemuka Electronics Art (EA). Hingga kini, kebanyakan game yang mereka rilis diedarkan di App Store.

Bima menggambarkan Chilingo sebagai penerbit yang memiliki standar ketat dalam menyaring game yang bakal dirilis. Tidak jarang, prosesnya bisa memakan waktu yang tidak singkat demi mendapatkan hasil yang optimal.

Chief Executive Officer Agate Studio, Arief Widhiyasa, menyebut kerja sama ini sebagai tantangan tersendiri bagi mereka. "Di satu sisi kami bangga karena terpilih dan bisa berdiri sejajar dengan pengembang game mancanegara. Sisi lainnya, kami berharap bisa menjadi salah satu bukti bahwa gamedev Indonesia mampu bersaing di kancah internasional dengan kualitas prima.

Terkait kerja sama ini, Agate mengatakan telah menyiapkan game baru yang segera dirilis. Namun, Bima masih enggan memberi keterangan lebih detail kecuali genre casual yang disesuaikan untuk segala usia. Waktu rilisnya diperkirakan pada akhir Februari.
Editor: Reza Wahyudi
Sumber: tekno.kompas.com 

HTC Butterfly: "Kupu-Kupu yang Cantik dan Pintar"



Super Smartphone Masa Kini
Tahun 2013 adalah era smartphone berlayar Full HD 1920x1080 piksel, menghasilkan kepadatan piksel sebesar lebih dari 400 piksel per inci. Salah satu yang pertama kali merilis smartphone dengan layar menyamai layar Full HDTV ini adalah HTC dengan HTC Butterfly. Selain layar Super LCD3 beresolusi 1080p dalam bidang 5 inci, Butterfly dilengkapi spek terkini seperti prosesor quadcore Krait 1,5GHz dengan GPU Adreno 320 dan RAM 2GB, kamera 8MP dengan f/2.0mm, perekam video 1080p, slot internal 16GB plus slot micro SD, serta tentu saja antarmuka khas HTC yaitu Sense UI yang sudah mencapai versi 4+. Bagaimana performa dari super-smartphone teranyar ini?
.
.
Desain dan Bodi
Mungkin yang menjadi sorotan seiring semakin besarnya resolusi layar smartphone adalah desain yang juga semakin jumbo karena lebar layar juga semakin besar. Tren 2011 adalah layar 4,5-4,8 inci, sementara kita lihat tahun 2013 trennya flagship berlayar 5 inci. Namun sebagai ponsel berlayar 5 inci, HTC Butterfly tidak lebih lebar dari SGSIII, hanya lebih panjang saja. Sehingga penggunaan satu tangan masih bisa dilakukan, meskipun panjangnya ponsel membuat pegangan agak kurang stabil. Untungnya bagian belakangnya berbahan karet doff, yang cukup memperkuat grip, meskipun kalau kena kotoran/minyak sulit dibersihkan. Bagian samping ponsel dengan list merah membuat ponsel tampak lebih tipis dari seharusnya (9.1mm). Secara keseluruhan HTC Butterfly terasa enteng di tangan, dengan feel genggaman lumayan enak tapi tidak senyaman SGSIII meskipun SGSIII lebih licin karena bahan glossy dibelakangnya.







.
Secara keseluruhan, HTC Butterfly mirip dengan HTC One X, meski desainnya lebih simpel, dengan sentuhan warna merah (pada earpiece, bagian samping dan pada logo Beats Audio) yang keren dan mempermanis tampilan ponsel. Ada kamera depan dan LED notif (ukurannya kecil jika dibandingkan LED notifikasi pada SGSIII atau perangkat BlackBerry). Di bawah layar ada 3 tombol sentuh yakni Back, home dan Recent Apps. Di bagian belakang ada LED yang menyala merah saat ponsel di-charge, lalu ada kamera 8MP dan LED flash serta logo HTC, Beats Audio dan sloudpeaker. Smartphone ini unibodi, jadi kover belakang tidak bisa dibuka, akibatnya tentu saja batere tidak removable. Untuk port-port ada di bagian atas, antara lain jack audio 3,5mm dan tombol lock, lalu slot micro SD dan microSIM yang menempati tempat yang sama. Lainnya hanya tombol volume di samping kanan












HTC Butterfly Review Gallery

.Layar
Inilah bagian yang paling kami tunggu-tunggu. HTC Butterfly dilengkapi dengan layar 5 inci beresolusi Full HD 1920x1080 piksel, resolusi yang sama dengan kebanyakan LCD TV diatas 32 inci. Hal pertama yang paling terasa adalah karakteristiknya yang mirip sekali dengan layar HTC One X.
Layarnya menggunakan desain mencelat keluar dengan bingkai layar agak cembung di ujung-ujungnya, seperti yang Anda temukan pada One X dan Lumia 920. Layar Butterfly sudah memakai Corning Gorilla Glass 2 yang dijamin memperkuat layar dari ancaman tergores.
.
Kembali ke kualitas tampilan, hampir seluruh aspek pada layar HTC Butterfly sempurna. Warna putihnya bagus (dengan karakteristik agak kekuningan), kepekatan warna hitam bagus (untuk ukuran layar non-OLED), tingkat saturasi dan kontras tinggi, menambah efek ''eye candy'' pada layar HTC Butterfly .Viewing angle-nya nyaris sempurna. Layar jauh lebih cerah dan natural dibanding layar tipe AMOLED, meski kalah di saturasi, kontras dan blackness, namun kedua tipe ini memang berkarakteristik demikian, jadi tergantung selera. Menurut saya pribadi, saat ini layar HTC Butterfly adalah salah satu yang terbaik di dunia smartphone untuk tipe LCD/IPS, yang bisa menyamai kualitasnya hanya iPhone 5 dan HTC One X.


.

Ketajaman tidak usah dipertanyakan, 441 piksel per inci jauh melebihi ''Retina Display'' maupun ponsel berlayar 720p manapun. Namun terus terang saya tidak begitu merasakan ''1080p'' pada layar ponsel ini, jika dibandingkan dengan 720p pada iPhone 4 (330 ppi), Galaxy Nexus (316 ppi) atau Xperia S (342ppi) misalnya. Layar memang halus, namun ya tidak ada perbedaan berarti dengan smartphone berlayar diatas 300 ppi lainnya. Kecuali, jika dalam jarak dekat seperti gambar di bawah:



.
.
Antar Muka
Seperti yang diketahui perangkat Android keluaran HTC selalu unik, karena menggunakan antarmuka yang benar-benar dirombak. Begitupun HTC Butterfly, yang menggunakan versi terbaru yakni Sense 4+. Tampilannya jauh berbeda jika dibandingkan versi Android yang sama pada perangkat Nexus.
Transisi dan performanya smooth, selain didukung hardware karena project butter. Meskipun dipenuhi dengan efek-efek yang menarik, seperti efek 3D, namun jarang ditemukan lag yang parah. Hanya saja kustomisasi kelas berat ini akan cukup membingungkan untuk pengguna yang baru menggunakan smartphone HTC, meskipun sebelumnya sudah menggunakan perangkat Android.
.
Saat layar dalam keadaan terkunci, anda dapat dengan mudah masuk ke aplikasi yang anda inginkan. Caranya, dengan menyeret dan menaruh ikon aplikasi yang anda inginkan yang berada pada homescreen ke bagian bawah layar dimana ada sebuah setengah lingkaran dan arahkan ikon aplikasi ke dalam lingkaran, dan aplikasi akan langsung terbuka. Ini sangat berguna misalkan ketika Anda butuh memotret dengan cepat dan ponsel sedang dalam keadaan terkunci, Anda tinggal memasukkan ikon aplikasi kamera saja ke lingkaran tersebut. Ada 7 model lock screen yang bisa digunakan: Wallpaper, Productivity (notifikasi), Photo Album, People, Stocks, Music dan tanpa lockscreen (menekan tombol unlock langsung membuka ponsel).




HTC Butterfly Review Gallery

. Homescreen terdiri dari 7 halaman dengan efek transisi 3D, transisi tidak putus (balik ke awal).
Ada berbagai personalisasi di Homescreen antara lain Scene, Skin, Wallpaper, widget, dan akses pintas untuk aplikasi yang akan tampil di lockscreen seperti yang kami sebut diatas. Bar notifikasi memiliki akses pintas untuk Settings dan akses mengaktifkan Power Saver.




HTC Butterfly Review Gallery

. App Drawer terbagi menjadi tiga kategori yakni All Apps untuk semua aplikasi yang ada, Frequent Apps (aplikasi yang paling sering digunakan), dan Downloaded Apps (aplikasi yang Anda unduh dari PlayStore).Untuk menu utama, ikon aplikasi yang termuat adalah 4 kolom x 5 baris, sama dengan HTC One X, tidak memanfaatkan layar besar 5 inci resolusi tinggi 1080p, namun imbasnya, ikon aplikasi terlihat sangat halus. Selain thumbnail mode ada juga tersedia list mode. Untuksusunan aplikasi, Anda bisa mengaturnya dalam format alfabetis (A-Z) maupun Most recent dan date (oldest). Jika Anda menekan salah satu ikon aplikasi, Anda bisa menarik ikon tersebut ke homescreen. Di App drawer ada akses Search, PlayStore dan Menu pengaturan App Drawer. Anda bisa menyembunyikan app tertentu.


HTC Butterfly Review Gallery

.
Untuk membuka Recent Apps cukup berbeda dengan Android lain, jika biasanya hanya menekan tombol Recent Apps, di Butterfly Anda harus menahannya. Untuk melakukan screenshot sama dengan yang lainnya, tekan tombol lock berbarengan dengan volume down. Di bagian Manage Apps, Anda bisa menon-aktifkan sebuah aplikasi, fitur yang lumayan berguna jika Anda ingin menghemat batere misalnya.

Input Teks, Kontak dan Messaging
Untuk pengetikan, HTC Butterfly menggunakan HTC Sense Input. Ada beberapa model keyboard yang dapat digunakan yakni QWERTY, AZERTY, QWERTZ dan ABC (numerik). Fitur-fiturnya antara lain: sound dan vibration feedback, dictionary, prediksi, kalibrasi dan lain-lain. Impresi mengetiknya sendiri lebih mudah menggunakan kedua tangan. Bukannya Anda tidak akan bisa mengetik satu tangan, namun agak sulit, dikarenakan ponsel ini bodinya panjang sehingga kurang stabil saat digenggam satu tangan. Yang pasti, mengetik satu tangan di HTC Butterfly lebih mudah dibanding mengetik satu tangan di Samsung Galaxy Note (5,3 inci) misalnya.
HTC Butterfly Review Gallery

. Kontak bisa disinkronisasikan dengan Facebook, Twitter, dan akun-akun lainnya, serta memiliki fitur Group. Untuk penulisan kontak baru, detail yang dapat anda tambahkan adalah email, internet call, group, event, birthday, IM, postal address, organization, notes dan website.
HTC Butterfly Review Gallery

. Untuk messaging, ada SMS standar dan MMS sama dengan yang lain. Demikian juga dengan Gmail yang dipenuhi banyak fitur yang ada di dalamnya, sangat berguna untuk Anda yang sering menggunakan fitur email dari Google itu. Fitur Talk tersedia untuk Anda yang menggunakan GTalk, namun berhubung jarang orang yang menggunakannya kami merekomendasikan aplikasi pihak ketiga seperti LINE, Kakao, WhatsApp, YM, maupun Facebook untuk Anda yang hobi chatting.
HTC Butterfly Review Gallery

.
. Kamera dan perekam video
HTC Butterfly dilengkapi kamera 8 megapiksel dengan fitur yang cukup lengkap. Fitur-fiturnya antara lain: self timer, aspek dan resolusi, durasi tinjauan foto, image adjustment (pengaturan eksposur, kontras, saturasi dan ketajaamn), ISO (sampai 800), White balance, mengaktifkan grid, pengaturan storage dan burst shooting (bisa dilimit sampai 20 foto saja). Ketika memotret, Anda bisa melakukan fokus dengan menyentuh obyek pada layar (touch to focus), ada juga pengaturan untuk menjepret foto ketika menyentuh objek. Selain itu ada deteksi wajah, fitur smile capture dan geo tag serta Scene, HDR, Panorama, Grup portrait (mirip Scalado) dan efek-efek menarik seperti Vignette, Distortion, Solarize dan sebagainya.
HTC Butterfly Review Gallery

. Sayangnya akhir-akhir ini cuaca kurang mendukung, namun masih terlihat bahwa HTC Butterfly memiliki kualitas foto yang bagus. Apalagi tangkapan foto lebih lebar dari smartphone pada umumnya, sehingga Anda tidak perlu mundur-mundur untuk menangkap objek lebih banyak. Silakan lihat foto di bawah untuk lebih jelasnya. Untuk melihat file aslinya, unduh dari link ini.
HTC Butterfly Review Gallery

.
. Perekaman video berbagi antar muka yang sama dengan kamera (di viewfinder ada dua tombol shutter, untuk memotret dan merekam). Ada fitur pengaturan ISO, white balance, stabilization (software), stereo recording, slow motion. Videonya bersifat continous autofocus, namun Anda bisa melakukan fokus manual dengan menyentuh objek pada layar.
HTC Butterfly Review Gallery

.Ditulis oleh Indra Rosalia

Sumber: www.teknoup.com

.
.

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

Pages - Menu

Translate

Popular Posts

Blog Archive

Blogger news

Blog Archive

About

Blogger templates

Teknologi Masa Depan

Blogger templates

Follow

getbox! Not seeing a widget? (More info)getbox! Not seeing a widget? (More info)